KrisptCrypto

Refrensi Film: Trust No One: The Hunt for the Crypto King

logo website

Posted by Rivia pada tanggal 28/04/2022

poster dari film trust no one the hunt for the crypto king

Sobat miners sudah nonton belum film yang baru rilis di netflix nih. Film ini berkisah tentang seorang anak muda yang menemukan sebuah exchange atau tempat jual beli kripto di Kanada. Namun yang mengejutkan ketika anak muda ini meninggal banyak uang kripto masyarakat yang juga ikut terkunci bersama kematian dari pemilik exchange tersebut. Exchange tersebut bernama QuadrigaCX.

Plot

muka gerald

Gerald Cotten pemilik dari QuadrigaCX

Berkisah di Kanada, seorang anak bernama Gerald Cotten menemukan QuadrigCX ditengah boomingnya bitcoin yaitu pada tahun 2013. Harga bitcoin saat itu terus melonjak tinggi, hampir setiap hari dengan nilai bitcoin tinggi baru. Bila mengingat dari artikel sebelumnya tentang buku yang pernah saya bahas "Bitcoin Billionaires", buku ini mengisahkan tentang si kembar Winklevoss yang berusaha membuat bitcoin di adopsi oleh kalangan luas.

Hingga kejadian pada negara Siprus terjadi membuat orang - orang melarikan aset mereka ke sebuah aset yang tidak bisa dijangkau oleh pemerintah yaitu bitcoin. Sehingga sejak 2012 nilai bitcoin terus melonjak hingga tahun 2017. Melihat hal tersebut banyak orang yang FOMO (Fear Of Missing Out / takut ketinggalan) sehingga banyak orang berbondong - bondong masuk untuk mengadopsi bitcoin dengan pikiran kripto atau pada saat itu bitcoin bisa membuat mereka cepat kaya.

Terjadilah 2018 dimana kita sebut kripto mengalami masa "dingin", harga yang sudah naik sedemikian rupa menurun jauh dari nilai tertinggi. Banyak orang yang ingin segera mencairkan kripto mereka, ini semua terjadi hampir di setiap platform yang memperjual belikan kripto. Tidak terkecuali QuadrigaCX.

Pada saat pencairan di QuadrigaCX inilah terjadi masalahnya, dimana banyak orang tidak bisa menguangkan kripto mereka kembali ke mata uang dollar baik US ataupun Kanada. Lalu ini terjadi selama berbulan - bulan hingga berita meninggalnya Gerald terjadi di Januari 2019. Dan masalah semakin bertambah gelap dan dalam dengan "kunci" dari platform ini dibawa mati oleh Gerald.

Dari sini teori konspirasi bermunculan, karena banyak uang yang hilang. Ini semua bisa langsung kalian tonton di Netflix.

Apa yang bisa dipetik dari film ini ?

Menurut saya banyak hal yang bisa dipetik dari film ini, namun beberapa hal menonjol bisa langsung kita jadikan pelajaran mengingat angin segar dengan iming - iming cepat kaya belakangan ini sering membutakan masyarakat saat ini.

Pertama, lakukanlah riset atas apa yang akan kita lakukan dengan uang kita. Entah itu investasi, mining/menambang kripto, trading dan hal lainnya. Karena bagaimanapun juga itu adalah uang kita, mau uang itu uang dingin (uang yang sedang tidak dipakai dalam jangka waktu dekat) ataupun uang kebutuhan. Karena FOMO atau takut ketinggalan adalah musuh utama pikiran kita, dimana kita takut terlihat "tidak keren" dimata teman - teman atau orang - orang terdekat kita.

Kedua, tidak ada yang namanya cepat kaya. Beruntung ? iya saya akui beruntung itu ada namun jika kalian mau beruntung sama halnya dengan bermain judi. Kadang menang dan kadang kalah, beberapa orang yang mengadopsi mata uang kripto seperti bitcoin dan ethereum pada saat dulu itu lebih karena mereka percaya bahwa mata uang kripto bisa mengubah dunia dalam hal mata uang. Lalu beberapa tahun kemudian nilai dari kripto meroket itu merupakan bonus karena mereka percaya bitcoin dan kripto lainnya bisa mengubah dunia, namun untuk sampai dititik mereka "untung" atau "bonus" itu membutuhkan tahunan hingga waktu yang cukup panjang.

Bila diingat lagi bitcoin ditemukan tahun 2009 dan belum memiliki nilai 1 dollar pun, namun mereka percaya dan juga sudah melakukan riset dimana bitcoin itu tidak bisa diretas / dihack karena adanya teknologi blockchain dibaliknya sehingg hampir tidak mungkin untuk diretas / dihack.

Ketiga, percayalah kripto itu proses yang panjang entah alasan sobat miners memasuki dunia kripto untuk "untung" atau hal lainnya, untuk saya pribadi saya sudah mencoba trading kripto selama satu tahun, tahun lalu. Dan selama melakukan trading ada kekalahan dan ada untung, namun saya mencoba untuk mendalami lagi kripto itu sebenarnya apa. Hingga saya memasuki dunia mining selain karena profit adalah kesukaan saya terhadap dunia komputerisasi, algorithmnya, dan juga dengan memiliki mesin mining ini saya membantu memperluas jaringan kripto atau memperluas proses validasi transaksi.

Sekian dulu sobat miners dan happy mining !

Sobat miners bisa mendaftarkan diri disini sesuai kebutuhan sobat masing - masing HiveOS,Tokocrypto,dan Indodax.

HOME